Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

BREAKINGNEWS! Innalillahi wa Inna Ilaihiraaji'uun, Ulama Kharismatik Aceh Abu Lueng Angen Meninggal Dunia




Foto Almarhum Abu Lueng Angen atau dikenal juga dengan Abu Lhok Nibong. Foto dari Google.

Banda Aceh - Inna Lillahi wa inna ilaihi raaji'uun. Salah satu ulama kharismatik Aceh, Abu Lueng Angen (Abu Lhok Nibong) berpulang ke rahmatullah pada pagi Minggu 18 Juni 2022.

Saat meninggal Abu Lueng Angen yang memiliki nama asli Tgk H M Daud bin Ahmad dalam perawatan intensif di ruang ICU Rumah Sakit Umum Zainal Abidin Banda Aceh.

Kabar meninggalnya Abu Lueng Angen ini disampaikan Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, Tgk H Faisal Ali.

"إنا لله وإنا إلیه راجعون
Telah bepulang kerahmatullah Abu Lhok Nibong/Abu lueng Angen (H.M.DAUD BIN AHMAD) pukul 07.30 hari minggu 19 juni 2022 di RSUZA," demikian tulis Tgk H Faisal Ali di group Tastafi.

Sebelumnya, pagi minggu Ayah Cot Trueng juga mengirim pesan memohon do’a demi kesembuhan Abu Lueng Angen.

Sebelumnya, Abu Lueng Angen tiba di RSUZA dari Rumah Sakit Cut Meutia Aceh Utara pada Jum'at pagi dan langsung dirawat intensif di ruang ICU karena tidak sadarkan diri. Kondisi tidak sadarkan diri almarhum Abu Lueng Angen berlanjut hingga menjelang wafat beliau. [Teuku Zulkhairi]



Abu Lueng Angen semasa perawatan di ruang ICU RSUZA. Foto dari Group WA.

Dikutip dari blog ulamakharismatikaceh.blogspot.com, Tgk. H. Muhammad Daud Ahmad atau lebih dikenal deangan Abu di Lueng Angen adalah Anak bungsu dari 3 bersaudara dari Tgk. Ahmad bin Abdul Latif dan Dhien. Beliau lahir di Desa Meunasah Leubok, Lhok Nibong, Aceh Timur, pada bulan Maret 1941M.

Beliau di masa hidupnya kerap disapa dengan Abu Lueng Angen karena memang beliau memimpin sebuah Dayah yang bernama Dayah Darul Huda di desa Krueng Lingka kec.Langkahan, Aceh Utara.

Dayah tersebut sering disebut dengan Dayah Lueng Angen.

Menurut sebagian sumber, disamping komplek dayah tersebut dulu terdapat sebuah lueng (parit/sungai kecil) mati yang di tumbuhi pohon rumbia, sehingga sering terdengar suara daun pohon rumbia yang dihempas angin.

Oleh karena itu, dikenallah dayah tersebut dengan dayah Lueng Angen. Namun sekarang lueng tersebut sudah di timbun untuk perluasan komplek dayah.

Ulama karismatik Aceh ini dimasa hidupnya dikenal sebagai ahli dalam bidang Fiqh dan Qiraah Sab’ah(tujuh macam cara membaca al-quran). Jadi jangan heran kalau santri-santri hasil didikan beliau sangat fasih dalam membaca Al-quran.

Inna lillahi wa inna ilaihi raaji'uun. Selamat jalan abu. InsyaAllah, Syurga Allah adalah tempat yang layak untukmu. Amiin ya Allah


Posting Komentar untuk "BREAKINGNEWS! Innalillahi wa Inna Ilaihiraaji'uun, Ulama Kharismatik Aceh Abu Lueng Angen Meninggal Dunia"